Subang | mediaantikorupsi.com – Walaupun semenjak dari tahun 2011 telah berdiri komunitas tuli di Kabupaten subang yang di pimpin oleh Ustad Abu Yusupi hanya baru 2 kali mendapatkan bantuan dari pihak pemerintah.Walaupun dengan keterbatasan anggaran dan pasilitas namun tidak menyurutkan kiprah dari komunitas tuli tersebut seperti mengadakan kegiatan pengajian praktek keterampilan seperti yang sedang di lakukan di bulan puasa ini.
“Komunitas kami mengadakan kegiatan bukber dengan puluhan anggota, yang di lakukan di Masjid Al.Amanah Jalan Pejuangan 45 Subang sekitar sekertariat komunitas tersebut. Ada sekitar puluhan anggota yang hadir, dan kami berharap kepada Pemda Subang untuk bisa hadir dalam membantu kami ada sekitar 3000 an orang orang yang seperti kami tuli namun kami masih mendapatkan diskriminasi dalam mendapatkan kesempatan untuk mendapatkan pekerjaan baik pekerjaan sebagai ASN maupun di pabrik. Untuk itu kami meminta peran serta dari pemerintah untuk anggota kami,” ujar Abu yusup kepada media Senin 1/4/23
” Kami pun berharap kepada para orang orang yang berlebih harta nya bisa menbantu kami, apa itu zakat sodakoh, impak, dan lain lain, bisa menghubungi kami sebagai pengurus komunitas tuli ke nomor WA. 081321964751,” pungkasnya (Winata)