Tangerang | mediaantikorupsi.com – Pasca pelantikan dan sertijab, kepala sekolah promosi Khaerudin S.Pd yang mendapat amanah di SDN Periuk 2 Kecamatan Periuk Kota Tangerang, Banten langsung melakukan langkah-langkah dan merancang program yang akan dilaksanakan. Baik jangka pendek maupun panjang. Hal utama yang dilakukan adalah, koordinasi dengan seluruh personil sekolah.
Hal ini diutarakan kepala SDN Periuk 2 Khaerudin S.Pd saat ditemui mengatakan, saat ini fokus dalam pembenahan yang masih kurang, serta menjalin harmonisasi kepada guru yang. “Pembenahan yang masih kurang, itu nanti yang kita fokuskan, saya ingin merubah SDN Periuk 2 ini menjadi lebih baik lagi kedepannya. Tentunya semua dilakukan secara bertahap,” ucapnya saat ditemui diruang kantor sekolah, Jum’at (6/1).
Disamping itu, SDN Periuk 2 telah melaksanakan Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM), untuk siswa kelas 1 dan 4. Untuk pelaksanaan Project Profil Pelajar Pancasila segera dilaksanakan. “Untuk Project nanti dilaksanakan,” tuturnya.(Fajar)