Jatim | mediaantikorupsi.com – Pertemuan Koordinasi Persiapan Uji Zuriat Sapi perah Nasional Periode IV Tahun 2022 dilaksanakan pada tanggal 20 – 21 Oktober 2022 di Amartahills Hotel and Resort, Batu.
Pertemuan dibuka Kepala Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur (Ir. INDYAH ARYANI, MM) , dihadiri oleh Komisi Pertimbangan Drh. Kurnia Achjadi, perwakilan Direktorat Perbibitan dan Produksi Peternakan, perwakilan dari BBPTUHPT Baturraden selaku pelaksana teknis Uji Zuriat Sapi Perah Nasional Periode IV, perwakilan BBIB Singosari, perwakilan dinas yang membidangi fungsi peternakan dan kesehatan hewan Kabupaten/Kota dan KUD Sapi perah yang menjadi bagian dari pelaksanaan kegitan Uji zuriat sapi perah periode IV Tahun 2022.
Materi dalam pertemuan ini adalah Rencana Pelaksanaan Kegiatan Uji Zuriat Sapi Perah Nasional Periode IV, Peran Uji Zuriat dalam Peningkatan Mutu Genetik Sapi Perah Indonesia dan Penanganan Sapi Perah Indonesia.
Dalam pidato sambutan Indyah Aryani mengatakan ,“Pertemuan Uji Zuriat ini dimaksudkan sebagai salah satu sarana dalam rangka koordinasi dan evaluasi serta menyamakan persepsi dan langkah kita untuk: Melaksanakan program uji zuriat sapi perah nasional periode IV di Jawa Timur, Meningkatkan pelaksanaan sistem pencatatan (recording) program uji zuriat sapi perah nasional di Jawa Timur, Menghasilkan pejantan unggul sapi perah Frisien Holstein di Indonesia serta Mengurangi ketergantungan impor pejantan unggul.”
Berdasarkan data statistik Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur, populasi sapi perah di Jawa Timur pada tahun 2021 sebanyak 305.708 ekor dengan jumlah produksi susu sebanyak 530.426.495 kg.
Indyah menegaskan bahwa Pemerintah sudah melakukan berbagai macam upaya untuk mendorong peningkatan populasi ternak sapi perah, penyediaan bibit yang bermutu dan peningkatan produksi susu (baik mutu maupun jumlah), di antaranya melalui kegiatan Uji Zuriat Sapi Perah Nasional yang dilakukan mulai tahun 2004.
Uji Zuriat Sapi Perah Nasional periode I (2004 2011), periode II (2011 2017) dan periode III (2017 2020) dengan berbagai kelebihan dan kekurangannya, telah berhasil meluncurkan 20 ekor pejantan unggul sapi perah nasional (Indonesian dairy proven bull) dan diharapkan dapat meningkatkan mutu genetik sapi perah di Indonesia.
Dalam pertemuan dilakukan penguatan kerjasama antara Pemerintah Pusat (Direktorat Perbibitan dan Produksi Peternakan), BBIB Singosari selaku produsen dan Distribusi semen beku, BBPTUHPT Baturaden sebagai pusat data kegiatan uji zuriat Nasional, Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur sebagai pelaksana tingkat Provinsi, Dinas yang membidangi fungsi Peternakan Kabupaten dan KUD serta perusahaan sapi Perah sebagai pelaksana teknis kegiatan.
Indyah mengatakan “pada tahun ini sudah ditetapkan ada 3 ekor Calon Pejantan Unggul (CPU) yang akan diuji dan diproduksi semen bekunya pada Uji Zuriat Sapi Perah Nasional Periode IV yaitu Alba Viewpoint Ultra (320129), Conan(320121) dan Samson (320122). Penyiapan participated cow (PC) sudah mulai dilakukan salah satunya oleh Provinsi Jawa Timur.”
Provinsi Jawa Timur telah menyiapkan calon PC untuk Uji Zuriat Sapi Perah Nasional Periode IV sebanyak 2.998 ekor yang berasal dari beberapa KUD di Kabupaten Malang, Kediri, Mojokerto, Pasuruan, Probolinggo, Tulungagung, Jombang, Blitar dan UPT Batu Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur.
“Pelaksanaan distribusi semen beku dan inseminasi buatan pada PC, rencana akan dimulai tahun depan.” Ujarnya
Rencana alokasi pelaksanaan uji zuriat di Jawa Timur ada 14 lokasi yang meliputi KUD Sapi Perah, Perusahaan Peternakan Sapi Perah dan UPT Batu Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur. Persyaratan PC adalah sudah divaksin PMK dua kali dan masuk Dalam identik PKH. Target Participant Cow (PC) di wilayah provinsi Jawa Timur Sejumlah 3.750 ekor.
Kabupaten menyerahkan data calon PC kepada Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur Untuk diajukan kepada BBPTUHPT Baturaden sebagai pelaksana kegiatan Uji Zuriat Sapi Perah Nasional Periode IV dengan tembusan Direktorat Perbibitan dan Produksi Peternakan. Data tetap calon PC sudah harus terkumpul pada minggu kedua bulan November 2022.
Indyah berharap Semoga dalam pelaksanaan Pertemuan ini dapat memberikan hasil bagi peningkatan pembangunan peternakan melalui kegiatan uji zuriat sapi perah nasional periode IV di Jawa Timur Tahun 2022 mampu dalam skala nasional.(Muhaimin)